15 Trik Untuk Mempercantik Tampilan Area Masuk Rumah Anda

KSMR KSMR
An Indoor Kitchen with a View of the Outside, Vogue Kitchens Vogue Kitchens 모던스타일 복도, 현관 & 계단
Loading admin actions …

Seberapapun luas dimensinya, tampilan entrance tetap harus memiliki ciri khas tersendiri, untuk memikat para tamu yang melintasinya.

Bagian terdepan setelah pintu masuk ini adalah bagian vital dari sebuah hunian. Meskipun hanya sekedar ruang perlintasan, namun kesan pertama dari konsep dan kepribadian Anda sebagai pemilik hunian akan sangat terwakili dari ruang yang stau ini.

Untuk menggalinya lebih dalam, Anda dapat mengikuti beberapa trik berikut, agar tampilan area masuk rumah Anda dapat terlihat maksimal dari sebelumnya.

1. Penggunaan material kaca dan kayu

Kayu dan kaca adalah dua material netral yang dapat digunakan di ruangan apapun. Seperti yang terlihat pada contoh entrance di atas, kesan eksklusif dan alami sangat terlihat dari wujud entrance tersebut. Unsur kayu seakan hidup diantara unsur abu-abu yang mengelilinginya. Sedangkan unsur kaca seolah menegaskan gaya minimalis pada ruang entrance tersebut.

2. Detail

ENTRADA, Conexo. Conexo. 모던스타일 복도, 현관 & 계단 금속

Tak hanya furnitur, detail dekorasi juga dapat Anda angkat dalam ruang entrance yang Anda miliki. Seperti yang terlihat pada gambar, sisi estetika entrance tersebut seolah terasa berkat hadirnya sebuah vas kaca dengan bunga-bunga cantik yang didalamnya. Vas tersebut seolah mampu menjadi penyeimbang suasana entrance karena posisinya benar-benar diletakkan pada bagian tengah ruangan.

3. Putih bersih

Jika Anda ingin menghadirkan nuansa bersih dan rapih pada ruangan entrance Anda, maka pilihan warna putih adalah warna netral yang mampu mewujudkannya secara utuh. Untuk memaksimalkan kecerahannya, padukan pula ruang entrance putih tersebut dengan furnitur dan ornamen sekedarnya, agar corak putih dapat tetap terlihat dominasinya.

4. Gunakan furnitur mungil dan fungsional

ENTRADA, Conexo. Conexo. 클래식스타일 복도, 현관 & 계단 솔리드 우드 멀티 컬러

Jika Anda tak memiliki ruang yang cukup untuk menggunakan banyak furnitur dalam ruang entrance Anda, maka cukup gunakan beberapa furnitur sederhana saja didalamnya. Seperti yang terlihat pada gambar, cukup dengan sebuah meja konsol mungil berlaci dan pemanis lain berupa vas, beberapa ornamen dan cermin, maka sebuah entrance minimalis pun sudah bisa tercipta dengan sempurna.

5. Bergaya unik

ENTRADA, Conexo. Conexo. 모던스타일 복도, 현관 & 계단 솔리드 우드 멀티 컬러

Jika sebelumnya Anda hanya disuguhkan beragam konsep mainstream sebuah entrance, maka pada trik kali ini Anda akan sengaja dibawa ke arah yang lebih beda dari biasanya. Seperti yang terlihat pada gambar, pemilihan meja konsol kayu sengaja digunakan dengan aksen hitam putih berhiaskan lampu gantung klasik di atasnya. Corak dan konsep tersebut tentu tak ada sangkut pautnya dengan area disekitarnya. Kesan beda tersebut sengaja dihadirkan agar sudut entrance dapat memikat mata para tamu yang melintasinya.

6. Dekorasi celah pada dinding

Jika diperhatikan dari ide ini, dinding-dinding di sekitar entrance ternyata bisa juga dijadikan sebuah tempat penyimpanan yang unik. Seperti yang terlihat pada gambar, salah satu bagian dinding entrance terlihat tampak cukup eksklusif berkat ide pemanfaatan ruang yang maksimal. Kesan mewah pada area ini sangat terasa berkat penambahan instalasi lampu-lampu khusus yang menyinari setiap celah ornamen yang terpajang dalam dinding bergaya diorama tersebut.

7. Hadirkan unsur tanaman

Pengaplikasian tanaman dalam ruangan entrance dapat memberikan kesan alami dan segar pada para tamu yang berkunjung ke rumah Anda.

8. Pencahayaan yang baik

Selain cahaya alami dari celah jendela, penggunaan instalasi lampu hias nampaknya bisa saja Anda lakukan, agar suasana entrance Anda dapat selalu terlihat cerah di setiap kesempatan.

9. Tempat payung

ENTRADA, Conexo. Conexo. 모던스타일 복도, 현관 & 계단 금속

Selain meja konsol berlaci, cermin dan berbagai ornamen, pada bagian entrance Anda dapat juga mengisinya dengan berbagai media penyimpanan lain seperti tempat payung, gantungan jaket dan topi, atau bahkan rak sepatu seperti yang sering terlihat pada rumah-rumah khas negeri Sakura.

10. Penggunaan cermin, meja konsol dan dekorasi

Sekalipun cermin dan meja konsol hanya bersifat pelengkap, namun demi untuk menonjolkan sisi keserasiannya dengan ruang entrance yang Anda miliki, maka Anda dapat pula menyesuaikan coraknya dengan ruang pada area entrance Anda. Seperti yang terlihat pada gambar, ruang entrance bernuansa putih biru tersebut tampak sengaja menyeragamkan semua furnitur didalamnya dengan corak yang serupa. Sedangkan untuk menghadirkan aksen warna lain, Anda dapat gunakan berbagai ornamen-ornamen unik berwarna cerah lainnya untuk menghidupkan entrance yang Anda miliki.

11. Ruang duduk sederhana

Tak selamanya entrance dikonsep layaknya entrance, ada kalanya Anda dapat mengubah konsepnya seperti yang satu ini. Dengan meninggalkan sebagian konsep entrance, maka terciptalah sebuah ruang duduk sederhana yang mungkin tak pernah terpikirkan sebelumnya pada area entrance.

12. Bergaya eksotis

Jadikan entrance Anda sebagai tempat paling eksotis yang Anda miliki dari sudut rumah Anda. Gunakan unsur-unsur alam pada bagian lantai dan beberapa bagian dinding, agar nuansa eksotis yang alami benar-benar terasa didalamnya.

13. Taman vertikal

Jika area entrance Anda cukup luas, maka dalam area tersebut Anda dapat ciptakan ide taman vertikal seperti pada gambar. Selain unik, ide ini juga mampu menjauhkan kesan gersang dari ruang entrance yang Anda miliki

14. Dinding berlapis kayu

homify 모던스타일 복도, 현관 & 계단 액세서리 & 장식

Selama ini kita hanya terfokus pada penggunaan lantai berlapis kayu untuk menghangatkan suasana. Padahal, jika material tersebut diaplikasikan pada dinding, hasilnya akan menghadirkan nuansa yang tak kalah menghasilkan kesan serupa, seperti halnya contoh entrance yang terlihat pada gambar di atas.

15. Gaya minimalis

Atau, jika Anda ingin tampil seminimalis mungkin, maka Anda dapat mengaplikasikan contoh entrance yang satu ini. Cukup dengan meja konsol sederhana, cermin berdesain ringkas, dan tambahan ornamen berupa vas dengan material kaleng, maka entrance minimalis sudah dapat Anda dapatkan secara eksklusif di hunian Anda.

건축/인테리어 전문가를 찾고 계시나요 ? 연락처를 남겨 주시면 적합한 전문가를 찾을 수 있도록 도와 드리겠습니다.
연락처를 남겨 주시면 적합한 전문가를 찾을 수 있도록 도와 드리겠습니다.

추천 기사